Rehad (Renungan Hadits) 79
Nabi Pertama, Umat Pertama Dan Golongan Pertama Yang Akan Masuk Surga

عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنَا أَكْثَرُ الْأَنْبِيَاءِ تَبَعًا يَوْمَ الْقِيَامَة،ِ وَأَنَا أَوَّلُ مَنْ يَقْرَعُ بَابَ الْجَنَّةِ (رواه مسلم)
Dari Anas bin Malik ra berkata, "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Aku adalah nabi yang paling banyak pengikutnya pada hari kiamat, dan aku adalah orang yang pertama kali akan mengetuk pintu surga." (HR. Muslim, hadits no. 290)

Hikmah Hadits :
1. Keutamaan dan kemuliaan Nabi Muhammad Saw, bahwa kelak beliau adalah manusia pertama yang akan mengetuk pintu surga, sekaligus beliau merupakan orang pertama yang akan masuk ke dalam surga. Menguatkan hal ini terdapat riwayat lainnya dari Anas bin Malik ra, bahwa Rasulullah Saw bersabda: "Aku mendatangi pintu surga pada hari kiamat, lalu aku meminta dibukakan. Lalu seorang penjaga (Malaikat) bertanya, 'Siapa kamu? ' Maka aku menjawab, 'Muhammad'. Lalu ia berkata, "Khusus untukmu, aku diperintahkan untuk tidak membukakan pintu surga untuk siapapun, sebelum kamu masuk ke dalamnya." (HR. Muslim)
2. Dan alhamdulillah, jika Nabi Muhammad Saw adalah orang pertama yang akan masuk surga, maka umat beliau (yaitu kita semua) insya Allah adalah merupakan umat pertama yang akan masuk ke dalam surga. Hal ini sebagaimana dijelaskan dalam hadits yang diriwayatkan dari Abu Hurairah ia berkata; Rasulullah Saw bersabda: "Kita (umat Muhammad) adalah yang terakhir (datang ke dunia), tetapi yang terdahulu (diadili) pada hari kiamat. Kita adalah yang paling dahulu masuk surga, padahal mereka diberi kitab lebih dahulu dari kita, sedangkan kita sesudah mereka....  (HR. Muslim)
3. Adapun golongan pertama dari umat Nabi Muhammad Saw yang akan masuk surga, adalah sebagaimana yang disebutkan dalam riwayat, dari Abu Hurairah berkata: Rasulullah Saw bersabda: "Sesungguhnya golongan pertama yang masuk surga wujudnya seperti bulan di malam purnama, golongan selanjutnya wujudnya seperti bintang paling terang di langit, mereka tidak buang air kecil, tidak buang air besar, tidak ingusan dan tidak meludah, sisir mereka emas, keringat mereka minyak kesturi, tempat bara api mereka kayu wangi, istri-istri mereka bidadari, postur mereka sama seperti wujud ayah mereka, Adam, enampuluh dzira' di langit." (HR. Muslim). Ya Allah, jadikanlah kami semua termasuk ke dalam hamba-hamba-Mu yang kelak akan masuk ke dalam surga, bersama Nabi-Mu Nabi Muhammad Saw... Amiiin Ya Rabbal Alamiin.

Wallahu A'lam
By. Rikza Maulan, Lc, M.Ag

0 Comments:

Post a Comment