Rehad 051. Pondasi Dasar Dinul Islam

Rehad (Renungan Hadits) 51
Pondasi Dasar Dinul Islam

 عَنْ ابْنِ عُمَرَ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ بُنِيَ الْإِسْلَامُ عَلَى خَمْس،ٍ عَلَى أَنْ يُعْبَدَ اللَّهُ وَيُكْفَرَ بِمَا دُونَهُ، وَإِقَامِ الصَّلَاةِ، وَإِيتَاءِ الزَّكَاة،ِ وَحَجِّ الْبَيْت،ِ وَصَوْمِ رَمَضَانَ (رواه مسلم)
Dari Ibnu Umar ra, bahwa Nabi Saw bersabda, "Islam itu ditegakkan di atas lima dasar, (yaitu) menyembah Allah Swt dan mengingkari selain-Nya, mendirikan shalat, menunaikan zakat, haji ke Baitullah, dan berpuasa Ramadhan." (HR. Muslim, hadits no 20)

Hikmah Hadits :
1. Bahwa Dinul Islam (agama Islam) memiliki pondasi dasar yang harus dilaksanakan oleh setiap muslim. Karena tidak mau mengamalkannya, maka berarti ia belum menjadi seorang muslim, kecuali apabila ia tidak berkemampuan untuk menjalankannya. Kelima hal tersebut adalah #1. menyembah Allah Swt dan mengingkari tuhan2 lain selain Allah Swt (dalam riwayat lain disebutkan 'bersyahadat bahwa tiada tuhan selain Allah Swt'), #2. mendirikan shalat, #3. menunaikan zakat, #4. melaksanakan haji, dan #5. mengerjakan puasa Ramadhan.
2. Konsekwensi dari pondasi dasar dinul Islam adalah bahwa melaksanakannya menjadi keharusan bagi setiap individu muslim (baca ; fardhu 'ain). Bahasa lainnya adalah bahwa kelima hal tersebut merupakan rukun Islam yang menjadi dasar keislaman seseorang. Mengingkarinya atau mengingkari salah satu dari kelimanya, maka ia dihukumi kafir atau murtad.
3. Oleh karenanya, hendaknya setiap kita harus selalu berusaha semaksimal mungkin untuk melaksanakannya dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, apapun kondisi dan keadaannya. Karena mengamalkannya dapat menjadi sebab untuk mendapatkan kebahagiaan yang hakiki, baik di dunia maupun di akhirat. Dan semoga kita semua termasuk ke dalam golongan orang2 yang istiqamah berpefang teguh pada tali agama Allah Swt... Amiiin

Wallahu A'lam bis Shawab
By. Rikza Maulan, Lc, M.Ag

0 Comments:

Post a Comment